Recent comments

  • Breaking News

    Anggota Polsek Embaloh Hilir Latih Paskibra Kecamatan

    Anggota Polsek Embaloh Hilir Saat Melatih Paskibra

    EMBALOH HILIR, Uncak.com - Anggota Kepolisian Sektor (Polsek) Embaloh Hilir yang terdiri dari Bhabinkamtibmas Brigadir Johan Riswayandi dan Kanit Provost Brigadir Sukirno melatih personil Paskibra Kecamatan Embaloh Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu di lapangan sepak bola Keturun Sembilan Desa Nanga Embaloh, Kamis (10/8/2017).

    Dalam latihan tersebut personil Paskibra yang mengikuti sebanyak 18 orang, yakni siswa-siswi dari SMA Negeri 1 Embaloh Hilir yang telah terpilih melalui seleksi oleh pelatih Paskibra. "Latihan Paskibra ini dimulai sejak tanggal 28 Juli 2017 lalu, dan akan berakhir tanggal 15 Agustus 2017 mendatang. Terkait hasil, Alhamdulillah sudah maksimal," Ujar Brigadir Johan Riswayandi.

    Menurut Johan, latihan yang telah diberikan selama ini, sekaligus membentuk jiwa dan semangat nasionalisme siswa, sehingga tidak sekedar mendapatkan keterampilan baris-berbaris saja. "Selain mengajarkan keterampilan baris-berbaris, juga memupuk rasa kebersamaan, solidaritas dan yang terpenting adalah menumbuhkan nasionalisme," ungkapnya.

    Hal ini sangat penting lanjut Johan, mengingat pengaruh modernisasi dan globalisasi telah mempengaruhi kehidupan generasi muda saat ini, sehingga semangat nasionalisme dikalangan generasi muda sedikit demi sedikit terkikis, terangnya.

    Pada kesempatan ini, Johan juga memberikan motivasi kepada personil Paskibra, agar dalam melaksanakan latihan selalu bersungguh-sungguh. "Tidak menutup kemungkinan bahwa salah satu anggota Paskibra Kecamatan Embaloh Hilir bisa direkrut menjadi anggota Paskibra tingkat Kabupaten mewakili Kapuas Hulu," pungkas Brigadir Johan Riswayandi. [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad

    kmiklan