Recent comments

  • Breaking News

    HUT Pramuka ke-56, SDN 01 Mentebah Adakan Upacara dan Lomba

    Foto bersama
    PUTUSSIBAU, Uncak.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka ke-56 tahun 2017, yang jatuh setiap tanggal 14 Agustus, Gugus Depan (Gudep) 04-09/10 Raden Martha dan Nyai Sinum Sekolah Dasar Negeri (SDN) 01 Mentebah, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu mengadakan upacara bendera dan menggelar berbagai lomba, bertempat di halaman SDN 01 Mentebah, Jalan Pendidikan RT.01/RW.01, Desa Nanga Mentebah, Senin (14/8/2017).

    "Upacara bendera ini dalam rangka perayaan HUT Pramuka ke-56 tahun 2017 yang jatuh setiap tanggal 14 Agustus. Sedangkan berbagai perlombaan yang diadakan ini, selain memeriahkan  dan merayakan HUT Pramuka, juga dalam rangka merayakan dan memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-72," ujar Utin Sakdiyah, S.pd.I, salah satu pembina pramuka yang juga merupakan guru di SDN 01 Mentebah, Jumat (18/8/17).

    Dijelaskan Utin, adapun jenis-jenis perlombaan, diantaranya, yakni lomba Balap Karung, mengisi air kedalam Botol, Tenis Meja, Badminton, Senam, Bola Volly, Tarik Tambang, Panjat Pinang, Vokal, MIPA, dan lain-lain, jelas Utin.

    Sementara itu, ditempat terpisah, Sugiman S.Pd, ketua pembina Pramuka, yang juga merupakan Kepala SDN 01 Mentebah mengatakan, bahwa pada tahun lalu, pramuka ini merupakan salah satu kegiatan ekstra kurikuler (ekskul) sekolah yang paling baik untuk menegakkan disiplin siswa, ujarnya, Senin (21/8/17).

    Sedangkan untuk tahun 2017 ini lanjut Sugiman, ia berharap kepada anggota pramuka, khususnya bagi SDN 01 Mentebah agar lebih berkarakter, memiliki rasa peduli, rasa hormat, rasa sayang dan rasa memiliki, serta cinta terhadap lingkungan, harapnya.  [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan
    kmiklan

    Post Bottom Ad

    kmiklan