Recent comments

  • Breaking News

    Cegah Laka, Brigadir Sumajaya Jaga dan Seberangkan Anak-anak Sekolah Minggu

    Brigadir Sumajaya bersama anak-anak dan saat menyeberangkan anak-anak sekolah minggu

    KAPUAS HULU, Uncak.com - Untuk mencegah terjadinya kecelakaan terhadap anak-anak yang pergi dan pulang usai melaksanakan kegiatan sekolah minggu dengan melewati dan menyeberangi jalan raya, Bhabinkamtibmas Polsek Mentebah Brigadir Sumajaya selalu hadir dalam mengatur keaman berlalu lintas.
    Brigadir Sumajaya bersama anak-anak dan saat menyeberangkan anak-anak sekolah minggu

    "Ini semua saya lakukan demi mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, seperti kecelakaan di jalan raya, apalagi yang melaksanakan kegiatan sekolah minggu ini masih anak-anak semua, sehingga perlu dipandu untuk menyeberangi jalan raya," ujar Brigadir Sumajaya, Minggu (22/10/17).

    Selain itu, Brigadir Sumajaya juga ikut memberi arahan kepada anak-anak dan turut serta pula bersama-sama dalam memberikan semangat kepada anak-anak yang melaksanakan sekolah minggu di Gereja Katolhik Santo (St) Marius Tekalong, Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalbar.

    "Setelah menyeberangkan  anak-anak usai melaksanakan kegiatan sekolah minggu, saya juga jaga (Pam) ibadah sekaligus ikut pula beribadah bersama jemaat lainnya di Gereja St.Marius Tekalong," ungkapnya. [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan
    kmiklan

    Post Bottom Ad

    kmiklan