Recent comments

  • Breaking News

    Syekh Hussein Jaber Isi Tabliqh Akbar Di Bumi Boyan Bertuah


    KAPUAS HULU, Uncak.com - Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1439 H serta Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-27 Kabupaten Kapuas Hulu tahun 2017, Syekh Hussein Jaber isi Tabliqh Akbar di Bumi Boyan Bertuah, Kecamatan Boyan Tanjung, Kabupaten Kapuas Hulu,Kalimantan Barat, Selasa, (10/10/17).

    Tabliqh Akbar tersebut dihadiri oleh Habib Fahmi Penceramah Kalimantan Barat, Bupati Kapuas Hulu Abang Muhammad Nasir beserta istri Erlinawati Nasir, Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu Ir. H. Muhammad Sukri, ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Kalimantan Barat KH. Abdul Muthalib, ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Provinsi Kalimantan Barat H. Ria Norsan, M.M.,M.H, Camat Boyan Tanjung Sudarso beserta istri dan ribuan umat muslim dari berbagai penjuru yang menghadiri tabliqh akbar tersebut.

    Dalam sambutannya, Nasir menyampaikan semoga Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas Hulu selalu menghadirkan para ulama sesering mungkin.

    "Semoga kami bisa menghadirkan ulama-ulama, bukan hanya di byan tanjung saja, tapi di kecamatan lainnya juga. "Kalau bisa dua bulan sekali". ucapnya kepada umat muslim yang hadir.

    Pada kesempatan tersebut, Ria Norsan juga menyampaikan sambutannya yang mengajak agar umat muslim yang menghadiri tabliqh akbar tersebut untuk khusyuk mendengarkan apa yang disampaikan Syekh Hussein Jaber nantinya saat memberikan ceramahnya dalam tabliqh akbar.

    "Mari kita berdoa semoga Alllah SWT memberikan Hidayah kepada umat muslim yang hadir. Bagi yang sudah haji semoga menjadi haji yang mabrur". Tutur Ria Norsan yang juga merupakan Bupati Mempawah

    Syekh Hussein Jaber yang telah di tunggu-tunggu oleh ribuan umat muslim di Bumi Boyan Bertuah yang hadiri mengajak para umat agar selalu bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW dan perbanyak istigfar.

    "Apabila ada umatku yang selalu bersholawat dan berigtifar maka tidak akan aku turunkan azab dimuka bumi ini". Sampainya

    "Semoga Bayan Tanjung yang telah diberi gelar Boyan Bertuah, benar-benar menjadi bumi Boyan Tanjung ini menjadi Boyan Bertuah". Harapnya.

    Pada sesi kedua, kesempatan Habib Fahmi memberikan ceramahnya dalam tausyiahnya menyampaikan agar sesama umat muslim menjalin Ukhuwah Islamiyah (persaudaraan) jangan sampai umat muslim mudah terprovokasi oleh siapapun dan dari manapun sehingga membuat umat muslim terpecah belah.

    Selama berlangsungnya Tabliqh Akbar yang di isi oleh Syekh Hussein Jaber dan Habib Fahmi berjalan aman dan terbit.  [Didi]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad

    kmiklan