Recent comments

  • Breaking News

    Miris, Kantor Camat Embaloh Hilir Terburuk di Kapuas Hulu, Bahkan se-Indonesia

    Kondisi kantor Camat Embaloh Hilir.
    KAPUAS HULU, Uncak.com - Kantor Camat Embaloh Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat sangat tidak elok dipandang mata, dimana kantor Camat tersebut jauh berbeda dari kantor-kantor Camat lainnya.

    "Kantor Camat Embaloh Hilir ini terburuk di Kabupaten Kapuas Hulu, bahkan mungkin terburuk se-Indonesia," ujar Camat Embaloh Hilir, Walidad kepada uncak.com, Rabu (21/3/2018) malam.

    Dikatakan Walidad, selain terlihat buruk dari luar, juga sangat buruk di dalam, dimana ruangannya sangat tidak memadai.

    "Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (Paten) sangat tidak maksimal, sebab ruangan tidak cukup untuk Kasi dan Kasubbag, sehingga terpaksa gabung di beberapa ruangan," katanya.

    Lebih lanjut Walidad mengatakan, bahwa banyak sekali ruangan yang tidak memadai serta ruangan yang kurang, diantaranya, aulanya sempit, dan tidak ada gudang, sehingga susah ditata untuk pelayanan.

    "Akibat dari buruknya kantor itu, masyarakat kurang datang ke kantor Camat, karena dari luar dipandang jelek dan di dalam pun ruangannya sempit," terangnya.

    Menurut Walidad, kurangnya minat masyarakat untuk mendatangi kantor Camat itu dinilai sangat wajar, karena, baik pegawai yang melayani maupun masyarakat yang dilayani merasa tidak puas akibat kondisi yang tidak nyaman.

    "Kantor Camat itu dibangun pada tahun 1978 silam. Pernah direhab ringan satu kali, tapi entah tahun berapa, saya lupa," ungkapnya.

    Walidad berharap kepada Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu dan Pemerintah Pusat agar kantor Camat tersebut dapat segera dibangun baru.

    "Semoga Pemerintah bisa sesegera mungkin membangun baru kantor Camat itu, agar pelayanan administrasi kepada masyarakat dapat berjalan maksimal," harap Walidad.  [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan
    kmiklan

    Post Bottom Ad

    kmiklan