Recent comments

  • Breaking News

    Peduli Pendidikan Anak Perbatasan, Bhayangkari Berikan Buku dan Mengajar

    Bhayangkari Ranting Batang Lupar foto bersama usai menyerahkan buku paket kepada pihak SMPN 2 Batang Lupar.
    KAPUAS HULU, Uncak.com - Meningkatkan mutu pendidikan merupakan tanggung jawab semua elemen yang ada, apalagi pendidikan di wilayah perbatasan yang seharusnya menjadi perhatian serius oleh semua pihak. Sebab pendidikan tidak ada perbedaan, baik di desa, maupun di kota. Hal itu bisa sejalan dengan baik jika semua pihak peduli dengan dunia pendidikan.

    Seperti halnya yanh dilakukan Ketua Bhayangkari Ranting Kecamatan Batang Lupar, Kabupaten Kapuas Hulu Ny.Vevy Rajiman, dalam rangka meningkatkan dunia pendidikan di wilayah perbatasan Kalimantan Barat dengan Negara Malaysia, Ny. Vevy Rajiman bersama Anggota Bhayangkarinya melaksanakan kunjungan ke SMP Negeri 2 Batang Lupar, Selasa (28/8/2018).

    Kunjungan itu terkait program kegiatan sosial yang berhubungan dengan pendidikan, apalagi wilayah kerjaya berada di perbatasan Negara, maka sangat perlu pendidikan di wilayah perbatasan untuk ditingkatkan.

    Dalam keterangan tertulis yang diterima uncak.com, Rabu (29/8) pagi, Ny. Vevy Rajiman pada kesempatannya mengunjungi SMP Negeri 2 Batang Lupar itu menyatakan, kunjungannya tersebut merupakan program sosial atas arahan dan bimbingan Ibu Ketua Cabang Bhayangkari Kapuas Hulu Ny. Ima Handoyo yaitu membatu mengajar dan memberi bantuan buku paket kepada pihak SMP Negeri 2 Batang Lupar guna meningkatkan pendidikan di wilayah perbatasan.

    Kunjungan itu sudah kesekian kalinya dilakukan ke sekolah-sekolah yang ada di wilayah Batang Lupar. Untuk kali ini, ibu Bhayangkari atas nama Ny. Mery Winton Istri Kanit Binmas Polsek Batang Lupar turut serta membantu mengajar.

    Menurutnya, Bhayangkari turut membantu mengajar  tersebut merupakan panggilan jiwa serta atas bimbingan dan arahan Ketua Rantingnya bahwa pendidikan merupakan hal yang sangat mendasar dan setiap orang harus mengeyam pendidikan karena pendidikan bisa merubah kemiskinan suatu bangsa.

    Disamping membantu mengajar di sekolah- sekolah, Ketua Ranting batang lupar Ny. Vevy Rajiman juga memberikan bantuan berupa buku paket ke pihak sekolah dengan tujuan agar buku paket untuk siswa-siswi di perbatasan tercukupi.

    "Apabila buku paket di sekolah tercukupi, maka siswa-siswi bisa belajar di rumah dengan mengunakan buku paket. Ini merupakan sebuah motivasi kepada para siswa untuk meningkatkan proses belajar mengajar," ujar Ny. Vevy Rajiman. [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan
    kmiklan

    Post Bottom Ad

    kmiklan