Recent comments

  • Breaking News

    Ketum HIPMI Landak Ucapkan Selamat Natal dan Tahun Baru

    Ucapan selamat hari raya Natal 25 Desember 2020 dan tahun baru 1 Januari 2021 dari Ketua Umum HIPMI Kabupaten Landak, Stepanus Ari.

    LANDAK, Uncak.com - Ketua Umum (Ketum) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Landak, Provinsi Kalimantan Barat, Stepanus Ari, mengucapkan selamat Hari Raya Natal (Merry Christmas) 25 Desember 2020 dan Tahun Baru (Happy New Year) 1 Januari 2021.

    "Saya mengucapkan selamat Hari Raya Natal 25 Desember 2020 bagi seluruh umat Kristiani dan juga selamat Tahun Baru 1 Januari 2021 kepada seluruh warga masyarakat Indonesia," ucap Stepanus Ari, menghubungi media ini, Kamis (24/12/2020).

    Ari berharap, semoga Natal tahun 2020 ini dapat membawa cinta kasih, damai, kesehatan, harapan terbaik dan keberkahan.

    "Semoga Natal tahun 2020 ini dapat membawa cinta kasih, damai, kesehatan, harapan terbaik dan keberkahan. Demikian pula tahun baru 1 Januari 2021 mendatang dan seterusnya, kita semua diberi kesuksesan dalam segala hal," harap pria yang berasal dari Desa Senakin, Kecamatan Sengah Temila, Kabupaten Landak itu.

    Sebagaimana diketahui, perayaan Natal menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh umat Kristiani di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia.

    Momen natal menjadi peringatan untuk menebar cinta dan kasih terhadap Tuhan dan sesama manusia di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat.

    Berbeda dari biasanya, perayaan Natal tahun 2020 ini digelar di tengah situasi Pandemi Covid-19.

    Tentu, ada banyak penyesuaian yang harus dilakukan sesuai ketentuan pencegahan Covid-19.

    Adapun tema Natal tahun 2020  ini yakni "Mereka Akan Menamakan-Nya Immanuel" (Matius 1:23).

    Terkait dari tema Natal tahun 2020 tersebut, dikutip dari situs Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) dan Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI), dimana mereka turut menyampaikan rasa prihatin atas situasi Pandemi Covid-19 yang melanda dunia saat ini. [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan
    kmiklan

    Post Bottom Ad

    kmiklan