Recent comments

  • Breaking News

    Pilkada di Kapuas Hulu Berjalan Lancar, Cornelis Apresiasi Semua Pihak

    Anggota Komisi II DPR-RI, Drs. Cornelis, M.H, saat ditemui di Putussibau, beberapa hari lalu.

    KAPUAS HULU, Uncak.com - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, khususnya di Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat, telah usai.

    Selama tahapan Pilkada di Kabupaten Kapuas Hulu, mulai dari tahap pendaftaran Pasangan Calon (Paslon) hingga rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara, berjalan dengan aman, lancar dan sehat.

    Atas lancarnya tahapan Pilkada di Kabupaten Kapuas Hulu tersebut, Anggota komisi II DPR-RI, Drs. Cornelis, MH, mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu.

    Selain itu, Cornelis juga mengucapkan terimakasih kepada pihak penyelenggara Pemilu, baik Komisi Pemilihan Umum (KPU) maupun Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) setempat.

    Tak terkecuali kepada Polri dan TNI, yang berperan sangat penting dalam mengamankan setiap tahapan Pilkada sehingga berjalan tertib, lancar, aman dan kondusif.

    "Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh warga masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu, pihak penyelenggara, Polri dan TNI serta seluruh elemen dan stakeholder lainnya, yang telah ikut berpartisipasi dalam mensukseskan Pilkada di Kabupaten Kapuas Hulu sehingga berjalan dengan baik, lancar, aman dan kondusif," ucap Cornelis, ditemui di Putussibau, Ibu Kota Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat, Senin (21/12/2020) lalu.

    Khusus kepada tim dan pendukung masing-masing Paslon terutama bagi Paslon yang memenangkan Pilkada, Cornelis mengimbau, agar tidak euforia berlebihan.

    "Jangan ada kumpul-kumpul yang menimbulkan kerumunan. Jangan ada pesta, apalagi yang mengundang banyak orang. Senang atau bahagia boleh-boleh saja khususnya bagi Paslon yang menang, tapi jangan euforia berlebihan karena saat ini masih dalam situasi Pandemi Covid-19," tegas Cornelis.

    Pada kesempatan itu, Cornelis juga mengucapkan selamat hari raya Natal kepada seluruh umat Kristiani di mana pun berada dan ia juga mengucapkan selamat tahun baru kepada seluruh warga masyarakat Indonesia.

    "Selamat merayakan Natal 25 Desember 2020 bagi umat Kristiani di mana pun berada, dan selamat tahun baru 1 Januari 2021 kepada seluruh masyarakat Indonesia. Semoga natal tahun ini membawa berkat damai, cinta dan kasih untuk kita semua," ujar Presiden Majelis Adat Dayak Nasional (MADN), yang juga mantan Gubernur Kalimantan Barat dua periode itu. [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan
    kmiklan

    Post Bottom Ad

    kmiklan