Recent comments

  • Breaking News

    Bantu Bangun Posko, Warga Berterimakasih kepada Babinsa Semitau

    Suasana saat gotong royong antara TNI dan warga.
    KAPUAS HULU, Uncak.com - Wujud kepedulian TNI dalam meringankan beban dan mengatasi kesulitan warga masyarakat di sekelilingnya, Babinsa Koramil 1206-02/Semitau, Koptu Franky, membantu pembangunan Posko Desa Semitau Hilir, Kecamatan Semitau, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat, Rabu, (26/5/2021).

    Sebagai Prajurit TNI, sudah menjadi suatu keharusan untuk dapat memberi manfaat di tengah masyarakat, terlebih lagi sebagai aparat teritorial, dalam hal ini Babinsa, tentunya memiliki tanggung jawab dan kewajiban dalam kesehariannya untuk menjadi yang terdepan dalam membantu mengatasi kesulitan warga.

    “Selaku Babinsa di sini, kami selalu berupaya semaksimal mungkin untuk membantu masyarakat di kampung ini, apalagi di tengah masa sulit sekarang, dimana Pandemi Covid-19 masih belum berakhir sehingga kami berkeinginan bahwa keberadaan Babinsa dapat diterima dan berdampak positif bagi warga,” ujar Koptu Franky.

    Sementara itu, warga Desa Semitau Hilir mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Babinsa yang telah sukarela membantu pembangunan Posko Desa Semitau Hilir tersebut. 

    “Kami sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Babinsa ini, dimana telah ikhlas meluangkan waktunya untuk membantu pembangunan Posko Desa Semitau Hilir. Semoga Tuhan membalas budi baiknya,” ucap salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya. [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad

    kmiklan