Recent comments

  • Breaking News

    Pimpinan DPRD Kapuas Hulu Hadiri Upacara Sertijab Danyonif 644/Walet Sakti

    Pimpinan DPRD Kabupaten Kapuas Hulu, saat bersalaman dengan Danyonif 644/Walet Sakti.
    KAPUAS HULU, Uncak.com - Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Hulu, Kuswandi, S.M, menghadiri upacara serah terima jabatan (Sertijab) Danyonif 644/Wls dari Letnan Kolonel Inf. Benu Supriyantoko, S.H, kepada Mayor Inf. Tiertona Arga, S.I.P, bertempat di Mayonif 644/Wls, Sabtu (24/02/2024).

    Rangkaian Sertijab.
    Hadir pula dalam kegiatan tersebut diantaranya Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, SH.,MH, Dandim 1206/Psb, Kapolres Kapuas Hulu, Perwakilan Kajari Kapuas Hulu, Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Pimpinan Organisasi Vertikal, Pimpinan Perbankan dan Tokoh Masyarakat.

    Dalam acara Sertijab tersebut, beragam atraksi yang memukau ditampilkan oleh prajurit Batalyon Infanteri Rider Khusus 644/Walet Sakti, salah satunya yaitu simulasi pembebasan sandra yang dilakukan oleh teroris. (Nt)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad