Recent comments

  • Breaking News

    Bupati Kapuas Hulu Buka MTQ ke-XXVII di Boyan Tanjung

    Sambutan Dari Bupati Kapuas Hulu
    KAPUAS HULU, Uncak.com - Bupati Kapuas Hulu AM Nasir, SH secara resmi membuka Musabaqah Tilawatir Qur'an (MTQ) tingkat Kabupaten Kapuas Hulu ke-XXVII di Kecamatan Boyan Tanjung, Kalimantan Barat, Rabu malam (4/10/17).

    Hadir dalam acara pembukaan tersebut, ibu Bupati Erlinawati Nasir, Wakil Bupati Antonius L Ain Pamero beserta istri, unsur Forkopimda Kapuas Hulu, Sekda, Ketua LPTQ Kabupaten Kapuas Hulu, Ketua DPRD Kapuas Hulu, sejumlah SKPD di lingkungan Pemkab Kapuas Hulu, pimpinan Perbankan BUMD dan BUMN, dewan hakim, ribuan kontingen dan masyarakat serta para tamu undangan lainnya.

    Dalam sambutannya Nasir menyatakan apresiasi yang setinggi-tingginya atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kepada segenap panitia pelaksana, baik ditingkat Kabupaten maupun ditingkat Kecamatan. "Semoga acara ini berlangsung dengan sukses dan menemukan bibit yang berprestasi," ujarnya.

    Nasir menjelaskan, bahwa ajang MTQ tingkat Kabupaten ini merupakan potensi yang harus dibina dalam mempersiapkan diri untuk mengikuti MTQ tingkat Provinsi Kalimantan Barat yang akan diadakan tahun 2018 mendatang di Kabupaten Mempawah.

    "Kepada seluruh Qori maupun Qoriah agar bisa tampil maksimal. Tunjukkan bahwa Qori dan Qoriah Kabupaten Kapuas Hulu memiliki potensi yang tidak kalah mahir dan patut diperhitungkan oleh Kabupaten lain," jelasnya.

    Menurut Nasir, salah satu upaya untuk mendalami arti, makna, kandungan dan keindahan Al-Quran sekaligus meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT adalah melalui penyelenggaraan MTQ.

    "Al-Quran telah memberikan tuntunan kepada umat manusia untuk membangun kehidupan yang harmonis, menjaga toleransi hidup dalam damai. Al-Quran juga mengajarkan kepada umat manusia untuk saling mengenal, saling mengasihi dan saling memberi maaf, serta tidak saling membenci. Oleh sebab itu kita wajib memupuk karakter, akhlak dan moral bangsa yang luhur serta mulia agar dapat mengukir sejarah keberadaban yang unggul dan maju," ungkapnya.

    Nasir juga mengajak kaum muslimin dan muslimat untuk terus meningkatkan pemahaman, arti dan makna dari ayat-ayat suci Al-Quran dengan benar. "Kepada para tokoh agama dan alim ulama agar lebih memberikan pemahaman keagamaan dengan benar, melalui tata cara yang lebih teduh dan toleran agar terbangun tatanan kehidupan bermasyarakat yang lebih beradab termasuk terwujudnya kerukunan antar umat beragama," ajaknya.

    Nasir menghimbau kepada masyarakat agar tidak terpancing oleh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan mengingat Pilkada Gubernur sudah semakin dekat. "Demikian pula dengan penggunaan media sosial dan lain-lain agar dipergunakan dengan sebaik-baiknya untuk hal-hal yang positif," imbaunya.

    Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian agama Kabupaten Kapuas Hulu Kusyairi Husman mengatakan bahwa Al-Quran yang diperlombakan ini adalah pedoman hidup dan merupakan petunjuk agar menjadikan umat manusia menjadi umat yang moderat sehingga tidak bersifat radikal apalagi bertindak makar.

    "Jika manusia telah mengenal Al-Quran dengan baik, maka dia tidak akan melakukan tindakan atau paham yang ekstrim seperti menjadi teroris. Meskipun untuk saat ini di Kabupaten Kapuas Hulu tidak ada teroris, namun harus tetap diwaspadai," tuturnya.

    Kusyairi berharap, semoga ajang ini dapat menguatkan ukhuwah islamiyah. "Dengan ajang MTQ ini saya berharap semoga dapat menumbuh kembangkan sikap toleransi terhadap sesama," harapnya.

    Pada kesempatan yang sama, ketua LPTQ Kabupaten Kapuas Hulu H. Hasan, MM menghimbau kepada para peserta yang ajan bertanding agar dapat menjaga kesehatan, baik kesehatan fisik maupun mental supaya dapat tampil maksimal. "Qori maupun Qoriah harus bisa menjaga kesehatan," terangnya.

    Hasan berharap kepada dewan hakim untuk profesional dalam melakukan penilaian. "Dewan hakim jangan memihak atau jangan sampai ada kepentingan lain, sebab penilaian ini akan dipertanggung jawabkan dihadapan Allah. Khusus untuk Qori dan Qoriah wajib menguasaib 7 (tujuh) lagu pada ajang ini," pungkasnya penuh harap. [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan
    kmiklan

    Post Bottom Ad

    kmiklan