Recent comments

  • Breaking News

    Bangun Kapuas Hulu, IP2SB Gelar Seminar Pemanfaatan Medsos

    Suasana saat seminar di Aula Polres Kapuas Hulu.
    KAPUAS HULU, Uncak.com - Ikatan Pena Peduli Sosial Budaya (IP2SB) Kabupaten Kapuas Hulu menggelar seminar pemanfaatan media sosial (medsos), bertempat di Aula Polres  Kapuas Hulu, Kamis (10/5/2018).

    Seminar tersebut bertujuan untuk membangun Kabupaten Kapuas Hulu. Dimana diharapkan kepada seluruh elemen dan stakeholder agar selalu bersinergi.

    Hadir dalam acara itu, Kajari Kapuas Hulu seluruh Kapolsek jajaran Polres Kapuas Hulu, Saka Bhayangkara Polres Kapuas Hulu, Tagana Kapuas Hulu, FKPPI, Bela Negara, dan OMK Kalis.

    Hadir pula KPU Kapuas Hulu, Panwaslu Kapuas Hulu, mahasiswa, dan pelajar, serta tamu undangan lainnya.

    Adapun pemateri dalam acara itu yakni Kapolres Kapuas Hulu AKBP Imam Riyadi, S.IK, MH, Sekda Kapuas Hulu Ir.  H. M. Sukri, Sekreraris IP2SB Kapuas Hulu Timotius.

    Kapolres Kapuas Hulu menyatakan, Kapuas Hulu kaya akan Sumber Daya Alam (SDA). Oleh sebab itu, masyarakat  harus ikut menikmati hasil dari SDA itu.

    "Jangan hanya alamnya yang kaya, tapi masyarakatnya miskin. Maka dari itu, semua pihak terkait harus bisa berpihak kepada masyarakat agar ekonomi masyarakat bisa meningkat dengan didukung oleh pemerintah," ungkapnya.

    Sekda Kapuas Hulu mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada IP2SB karena telah menggelar seminar tersebut.

    "Apa yang diselenggarakan IP2SB ini sangat tepat. Sebab melalui seminar ini kita bisa memanfaatkan bagaimana cara membangun Kabupaten Kapuas Hulu melalui medsos yang positif," ucap Sukri.

    Usai memberikan kata sambutan, Sekda langsung membuka seminar tersebut.

    Hingga berita ini diturunkan, kegiatan masih berlangsung.  [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad