Recent comments

  • Breaking News

    Mantan Wakil Bupati Kapuas Hulu Tutup Usia, Wahyu dan Kuswandi Sampaikan Duka Mendalam

    (Alm) Agus Mulyana, Mantan Wakil Bupati Kapuas Hulu, Periode (2010-2015).

    KAPUAS HULU, Uncak.com -
    Mantan Wakil Bupati Kapuas Hulu periode 2010-2015, Agus Mulyana dikabarkan meninggal dunia di Rumah Sakit Antonius Pontianak, Jumat (29/10/2021), pukul 23:00 WIB.

    Wakil Bupati Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat menyampaikan duka mendalam atas meninggalnya mantan Wakil Bupati Kapuas Hulu Agus Mulyana yang pernah menjabat pada tahun 2010 - 2015. 

    "Untuk pak Agus Mulyana kami ucapkan ribuan terima kasihnya atas jasanya selama menjadi Ketua DPRD Kapuas Hulu maupun Wakil Bupati Kapuas Hulu," katanya. 

    Atas nama Pemkab Kapuas Hulu, Wakil Bupati Kapuas Hulu menyampaikan agar keluarga yang ditinggalkan semoga tetap tabah, sabar dan ikhlas atas kepergian Agus Mulyana.

    "Semoga beliau ditempat di Sisi Tuhan Yang Maha Esa," ucapnya. 

    Pria disapa Wahyu ini mengatakan, semasa hidupnya Agus Mulyana ini merupakan orang yang baik dan selalu mengajarkan ana muda. "Lagipula beliau ini tergabung dalam organisasi kepramukaan Kapuas Hulu," ucapnya. 

    Lanjut Wahyu, dengan meninggalnya mantan Wakil Bupati Kapuas Hulu ini tentunya Kabupaten Kapuas Hulu sangat kehilangan putra terbaik. "Mengingat beliau juga merupakan tokoh yang disegani di masyarakat maupun dalam politik," ucapnya. 

    Sementara Kuswandi Ketua DPRD Kapuas Hulu menyatakan, secara pribadi dan keluarga besar DPD Golkar Kapuas Hulu merasa kehilangan sosok Agus Mulyana dalam memimpin Partai Golkar dan pemerintah daerah Kapuas Hulu.

    "Atas keluarga besar DPD Partai Golkar Kapuas Hulu, sangat kehilangan beliau, dimana kita ketahui bersama pak Agus Mulyana kader senior di partai Golkar Kapuas Hulu, dan pernah menjabat sebagai ketua DPD Partai Golkar Kapuas Hulu, Anggota DPRD Kapuas Hulu, dan terakhir adalah Wakil Bupati Kapuas Hulu," ucapnya.

    Kuswandi mengatakan, sosok Agus Mulyana orang yang ramah, santun, bersahabat, dan selalu sangat peduli dengan seluruh masyarakat.

    "Kami sangat kehilangan sosok pak Agus Mulyana," pungkasnya. (Amr)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan
    kmiklan

    Post Bottom Ad

    kmiklan