Recent comments

  • Breaking News

    Satpol PP Kapuas Hulu Terus Awasi PKL di Jalan Diponegoro Putussibau

    Giat Satpol PP Kapuas Hulu dalam mengawasi PKL yang berjualan di Jalan Diponegoro Putussibau.

    KAPUAS HULU, Uncak.com -
    Hampir seminggu sudah Pedagang Kaki Lima (PKL) yang sebelumnya berjualan di jalan Diponegoro dan Gang Swadaya Kelurahan Putussibau Kota dipindahkan didalam Pasar Dogom Permai. 

    Sudah hampir seminggu juga Satuan Polisi Pamong Praja Kapuas Hulu melakukan pengawasan di jalan Diponegoro Putussibau agar PKL tidak kembali berjualan. 

    "Sejak Jumat (22/10/2021) kami sudah jaga disini, fokus kami adalah bagaimana PKL tak ade lagi yang berjualan di jalan utama yakni Diponegoro," kata Edy Suhardi Kabid Penegakan Operasi Satpol PP Kapuas Hulu, Rabu (27/10/2021). 

    Edy mengatakan, hingga hari ini di jalan Diponegoro sudah tidak ada lagi pedagang yang berjualan kecuali pemilik ruko. Kalau pun ada yang berjualan pihaknya mengarahkan agar masuk ke dalam. Begitu juga dengan pedagang musiman diarahkan untuk berjualan kedalam.

    "Selama dalam penertiban PKL ini tidak ada yang melawan, lagipula kami sudah sosialisasi agar pedagang untuk pindah," ujarnya.

    Lanjut Edy, pihaknya akan terus berjaga di jalan Diponegoro ini hingga benar - benar situasi sudah normal. "Kami ada 20 orang berjaga setiap hari di jalan Diponegoro ini mulai dari 05.30 Wib hingga 09.00 Wib," pungkasnya. (Amr)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan
    kmiklan

    Post Bottom Ad

    kmiklan