Recent comments

  • Breaking News

    Upacara Peringatan HUT ke-79 RI di PLBN Badau Akan Berlangsung Meriah

    Geladi Upacara HUT ke-79 RI di PLBN Badau.
    KAPUAS HULU, uncak.com -  Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (R)I di 13 Pos Lintas Batas Negara (PLBN) merupakan wujud komitmen pemerintah untuk kawasan perbatasan negara.

    Hal itu selaras dengan semangat Program Nawacita yakni Membangun dari Pinggiran.

    Oleh karena itu, dalam rangka memperingati HUT Ke-79 Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2024, yang jatuh pada hari Sabtu (besok), Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) menyiapkan pelaksanaan upacara bendera di 13 lokasi PLBN termasuk PLBN Badau dari 15 PLBN yang tersebar di kawasan perbatasan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

    Kepala PLBN Badau, Wendelinus Fanu, menyatakan, Upacara Peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan RI di PLBN Badau tahun ini menghadirkan Pejabat Pimpinan Tinggi Madya (Eselon I) atau pejabat yang setara dari BNPP dan Kementerian/Lembaga lain sebagai Inspektur Upacara.

    “Upacara di PLBN Badau besok akan dipimpin oleh Bapak Purnomo Sucipto, S.H., LLM. yang merupakan Deputi Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Polhukam), Sekretariat Kabinet (Setkab),” kata Wendel, Jumat (16/08/2024).

    Dijelaskannya, kehadiran Pejabat Pimpinan Tinggi Madya di PLBN Badau merupakan simbol dan sarana untuk meningkatkan rasa persatuan, kesatuan, dan kepedulian terhadap perbatasan sebagai bagian integral dari negara,

    "Dalam menyambut Inspektur Upacara dan kegiatan Upacara HUT ke-79 RI, Pemerintah Daerah Tingkat Kecamatan Badau begitu antusias mempersiapkan berbagai kegiatan," tutur Wendel.

    Sementara itu, Camat Badau, Pane Pasogit, mengajak seluruh instansi untuk berkolaborasi dalam mensukseskan pelaksanaan Upacara di PLBN Badau.

    Sebagaimana diketahui, secara geografis, PLBN Badau berada di wilayah Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat.

    Adapun Instansi yang dilibatkan dalam upacara tersebut diantaranya Satgas Pamtas RI-MLY Yonzipur 5/ABW, Polsek Badau, Koramil Badau, Puskesmas Badau, Kepala Desa se-Kecamatan Badau, dan BNPP selaku Pengelola PLBN Badau beserta CIQ (Custom, Immigration, Quarantine) PLBN Badau.

    Sedangkan upacara peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan RI Tahun 2024 ini bertemakan “Nusantara Baru Indonesia Maju”.

    Terkait panitia yang dibentuk, telah mempersiapkan acara berupa Gerakan Pangan Murah (GPM) bekerja sama dengan Badan Pangan Nasional (Bapanas), penyaluran sembako bekerja sama dengan Rumah Zakat, serta pengobatan gratis oleh Puskesmas Badau dan Satgas Pamtas Yonzipur 5/ABW. (Noto)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad