Puskesmas Putussibau Utara Lakukan Program Pusling
![]() |
Foto : Tim Puskesmas Putussibau Utara saat melakukan pengobatan dan pemeriksaan kepada warga didaerah yang terisolir melalui program Pusling / (Amrin) |
Putussibau (uncak.com) – Tim Puskesmas Putussibau
Utara Kabupaten Kapuas Hulu melakukan pengobatan dan pemeriksaan secara gratis
terhadap warga di beberapa dusun yang jaraknya jauh dari Puskesmas melalui
program Puskesmas Keliling (Pusling).
“Kita melakukan program Pusling kebeberapa dusun yang
jarak jangkauannya jauh dari Puskesmas. Sehingga, diharapkan dapat mempermudah
warga menerima pelayanan kesehatan,” ucap dr. Yuliana Yulhelmin Tjawan, Ketua
tim program Pusling Kecamatan Putussibau Utara, Senin (25/7/16).
Dalam pelaksanaan kegiatan ini, tim pelayanan kesehatan
Puskesmas juga dilengkapi dengan kendaraan bermotor baik roda 4 maupun roda 2
serta perahu bermotor khusus wilayah aliran sungai, peralatan kesehatan dan
peralatan komunikasi yang berasal dari Puskesmas Putussibau Utara. Tim juga
dilengkapi dari semua bidang kesehatan, diantaranya dokter Puskesmas, perawat,
bidan dan ahli gizi, jelasnya.
Pusling berfungsi menunjang dan membantu kegiatan
pelaksanaan program Puskesmas dalam wilayah kerja Puskesmas Putussibau Utara
yang belum terjangkau oleh sarana kesehatan. Diantaranya, Dusun Lauk Desa Lauk,
Dusun Nanga Hovat Desa Datah Dian dan Dusun Landau Ipuh Desa Nanga Awin, yang
mana harus dijangkau lewat jalur sungai, ungkapnya.
“Sasaran kita memberikan pelayanan kesehatan kepada
masyarakat melalui program Pusling ini adalah Desa atau Dusun didaerah
terpencil yang tidak terjangkau oleh pelayanan Puskesmas atau Puskesmas
pembantu. Kita melakukannya sebanyak 3 kali dalam sebulan turun ke Desa dan
Dusun yang berbeda,” kata Yuliana.
Selain itu, tim juga melakukan penyelidikan terhadap
kasus luar biasa yang terjadi dimasyarakat, malakukan rujukan bagi kasus gawat
darurat serta melakukan penyuluhan kesehatan dengan menggunakan alat
audiovisual, tambahnya.
Saat dilapangan kita tidak menemukan ada warga yang sakit
parah, tetapi hanya sakit ringan saja. Seperti, batuk filek, grastitis (maag),
asam urat, rematik dan penyakit kulit (gatal-gatal). Tidak ditemukan juga kasus
gizi buruk, serta pemeriksaan bagi ibu-ibu hamil juga kondisinya baik. “Cuma
pada pemeriksaan jentik-jentik dirumah, masih banyak terdapat jentik nyamuk di
tempat penampungan air,” ujarnya.
Maka dari itu, kita juga lakukan penyuluhan kesehatan
terhadap masyarakat agar mereka lebih memahi pentingnya menjaga kesehatan. Selama
menjalankan program Pusling ini, tidak ada kendala dilapangan, hanya saja
terkadang masalah cuaca exstream yang berubah-ubah, jalan yang rusak parah, dan
kalau lewat jalur air ketika sungai surut atau kering, mau tak mau kita harus
beseret perahunya, terangnya.
Kita dari tim Puskesmas Putussibau Utara akan terus
menjalankan program Pusling ini, sehingga apa yang diharapkan dalam memberikan
pelayanan kesehatan kepada masyarakat bisa terpenuhi, pungkas dr. Yuliana.
[ Amrin ]
mantap. semoga kesehatan masyarakat bisa terjaga..
BalasHapusmantap. semoga kesehatan masyarakat bisa terjaga..
BalasHapus