Recent comments

  • Breaking News

    Acara Kemah Bhakti yang Ke-56 Resmi ditutup

    Kapuas Hulu, Uncak.com - Kegiatan HUT Kemah Bhakti yang ke-56 bertempat di GOR Uncak Kapuas Kabupaten Kapuas Hulu Kalimantan Barat jum'at, 20 Oktober 2017 resmi ditutup. 

    Kakak Drs. H. Hasan M, M.M.Si selaku pembina upacara penutupan Kemah Bhakti, dalam sambutannya beliau mengatakan " banyaknya permasalahan kebangsaan dikalangan kaum muda saat ini, telah melanggarkan semangat kebangsaan serta ikatan persaudaraan dan kesatuan sehingga tekad bela negara menjadi minim. Peranan gerakan Pramuka diakui merupakan salah satu wadah pembentukan kader bangsa yang tangguh dan sangat menentukan untuk masa depan, dengan adanya kegiatan Ke-Pramukaan seperti ini akan dapat membentuk watak kepribadian dan pekerti yang handal sebagai kader-kader penerus bangsa dimasa yang akan datang. " Paparnya.

    Pada kesempatan yang sama panitia HUT Kemah Bhakti mengumumkan pemenang Lomba yang menjadi juara Umum satu adalah Kwaran Suhaid, sementara juara umum dua Kwaran Hulu Gurung sedangkan juara umum tiga Kwarran Putussibau Selatan.

    Sementara itu ketika ditemui media Pimpinan Kwaran Suhaid Kak Siregar sangat merasa optimis Kwaran Suhaid jadi pemenang juara umum satu setelah HUT Kemah Bhakti yang Ke - 52, 53, 54, dan Kwaran Suhaid gagal di HUT Kemah Bhakti yang ke 55. 

    Tahun ini Kemah Bhakti yang ke-56 Alhamdulillah juara umum bisa direbut kembali oleh Kwaran Suhaid. Ketika ditanya apakah ada kendala untuk persiapan dalam mengikuti kegiatan Kemah Bhakti di Putussibau, "sempat pesimis dikarenakan kendala dana, tapi Bismillah dengan tekad yang kuat kami berangkat dengan dana yang ada di Kwaran dan iuran anak-anak yang ikut kemah Bhakti ini. Tutur pria yang lahir di Meliau Sanggau,14 Juni 1988 yang silam. [Didi]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad

    kmiklan