Recent comments

  • Breaking News

    Hamdi Jafar Imbau dan Doakan Masyarakat Kapuas Hulu

    Hamdi Jafar, S. Sos, M.A.P, Bakal Calon Bupati Kapuas Hulu.
    KAPUAS HULU, Uncak.com - Bakal Calon Bupati Kapuas Hulu, Hamdi Jafar, S Sos, M.A.P mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu, agar memakai masker ketika terpaksa beraktivitas di luar rumah, guna mencegah penyebaran Corona Virus (Covid-19).
    Poin-poin himbauan Hamdi Jafar.
    Menurut anggota DPRD Kapuas Hulu tiga periode berturut-turut itu, himbauan tersebut ia sampaikan sesuai dengan himbauan Pemerintah Pusat, terkait penanganan Covid-19, yang mengatakan seluruh masyarakat Indonesia harus menggunakan masker ketika terpaksa harus beraktivitas di luar rumah.

    "Saya mengajak kepada seluruh masyarakat Kapuas Hulu agar wajib memakai masker saat keluar rumah. Ini untuk mencegah meluasnya penyebaran virus corona," kata Hamdi, yang juga merupakan Sekretaris pada Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, dihubungi wartawan di Putussibau, Jumat (10/4).

    Dijelaskan Hamdi, dengan menggunakan masker saat keluar rumah, maka berdampak baik pada kesehatan diri sendiri dan orang lain.

    Hamdi juga mengaku selalu mendoakan seluruh masyarakat Kapuas Hulu agar terhindar dari bencana wabah virus corona,

    "Semoga seluruh masyarakat Kapuas Hulu dalam keadaan sehat walafiat dan selalu dilindungi oleh Allah SWT dari bencana dan wabah virus Corona, apalagi saat ini akan menyambut bulan suci Ramadhan," harapnya.

    Adapun sejumlah poin yang dihimbau oleh Hamdi Jafar tersebut, diantaranya yakni gunakan masker bila batuk atau pilek, rajin istirahat dan olahraga yang cukup, hati-hati kontak dengan hewan dan jaga jarak ketika berkumpul.

    Selain itu, sering cuci tangan, konsumsi gizi seimbang dan perbanyak konsumsi buah dan sayur, jangan mengkonsumsi daging yang belum dimasak, bila batuk pilek dan sesak nafas segera ke fasilitas kesehatan. [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad

    kmiklan