Recent comments

  • Breaking News

    Berikut Rangkaian Kegiatan Fisik dan Non Fisik TMMD di Riam Piyang


    KAPUAS HULU, Uncak.com - Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) reguler ke -102 yang diadakan di Desa Riam Piyang, Kecamatan Bunut Hulu, Kabupaten Kapuas Hulu akan melaksanakan beberapa kegiatan, baik berupa fisik maupun non fisik.

    Untuk kegiatan fisik yaitu berupa pembangunan jalan sepanjang 4,8 Km, dan lebar  5 (lima) meter, serta gorong-gorong 14 titik.

    Jalan tersebut   merupakan akses dari Desa Riyam Piyang menuju objek wisata air terjun Saray Brunyau.

    Untuk kegiatan non fisik, yakni pengobatan massal 245 orang, sunatan massal 25 orang, penyuluhan kesehatan gigi untuk anak SD 64 orang, dan kegiatan bazar sembako.

    Selain itu, juga dilakukan pemberian bantuan sarana  kegiatan masyarakat seperti bola volly sebanyak 2  buah, nett volly 2 buah, bola kaki 2 buah.

    Kepala Desa  Riam Piyang, Alial menyambut baik kegiatan TMMD di desanya itu. Dimana sesuai dengan harapan masyarakat setempat.

    Untuk diketahui, kegiatan TMMD itu berlangsung dari tanggal 10 Juli hingga 8 Agustus 2018.  [Apung]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan
    kmiklan

    Post Bottom Ad

    kmiklan