Recent comments

  • Breaking News

    Banjir, Warga Semitau Mulai Khawatir Stok Beras


    Kecamatan Semitau hingga hari ini masih terendam banjir. Istimewa

    KAPUAS HULU - Banjir di Kecamatan Semitau tak kunjung turun, masyarakat setempat pun mulai resah soal stok beras. Pasalnya transportasi yang terputus di beberapa Kabupaten yang dilanda banjir membuat stok beras di toko - toko lambat direstocking.

    "Stok beras sekitar yang ada tingg 2 ton di toko - toko. Saya sudah arahkan juga kepada toko - toko untuk menjual berasnya lebih mengutamakan warga Semitau," kata Camat Semitau Pane Pasogit, Jumat (19/11/2021).

    Pria yang disapa Ogit ini mengatakan, sebelumnya masyarakat resah takut tidak ada stok beras, namun dirinya sudah menyampaikan ke group desa untuk disampaikan ke warga stok beras aman karena toko - toko masih tersedia.

    "Untuk stok beras di toko itu seminggu lah masih aman. Tapi masyarakat pun masih ada stok dirumah," ujarnya.

    Ogit mengatakan, besok beras dari Pemkab rencana akan didrop ke Semitau, dan langsung di kawal Bupati.

    "Dengan melihat kondisi air yang belum surut dan cendrung bertahan, saya berharap bantuan beras dialokasikan lagi untuk kecamatan Semitau bukan hanya di desa yang terendam banjir tapi untuk 12 Desa di Semitau karena warga kesulitan memperoleh beras," harapnya.

    Lanjut Ogit, hingga hari ini kedalam banjir di Semitau mencapai 1,5 meter, dan masih mengalami kenaikan. Kendati banjir terus naik, warga tetap masih memilih bertahan padahal pihaknya sudah menyiapkan tempat pengungsian.

    "Akibat banjir ini peternak ikan mengalami kerugian, petani gagal panen. selanjutnya bisa juga dipikirkan restock ikan warga yang mati karena banjir atau bantuan lainnya untuk meringankan kerugian yang dialami para peternak ikan khususnya yang skala rumahan, kemudian juga bisa dipikirkan bantuan untuk warga yang lahan pertanian atau perkebunannya gagal panen," pungkasnya. (rin)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad

    kmiklan